Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Papua Saiful Islam
mengatakan penyerangan pendukung Syi’ah pada jama’ah Majelis Az-Zikra, bisa
menjadi wasilah ulama untuk bertemu.
“Saya berharap
para tokoh ulama di Indonesia bisa bersatu untuk duduk bersama menentukan
solusi terbaik atas kasus Syi’ah ini,” demikian harapan Saiful kepada hidayatullah.com,
Rabu, (18/02/2015).
Selain itu,
menurutnya umat Islam harus mendesak pemerintah supaya bertindak tegas terhadap
kelompok Syi’ah.
“Umat Islam juga
harus menolak keras kekerasan,” tegas Saiful.
Menurut Saiful
penyerangan tersebut sangat menodai nilai-nilai yang sudah digariskan dalam
NKRI berdasarkan syariat Islam yang ada di Indonesia. [Hidayatullah.com]
Post a Comment